PDSS SMK PERINDUSTRIAN YOGYAKARTA 2019/2020

Kamis, Februari 6th 2020. | Berita

SMK Perindustrian Yogyakarta telah mengunggah hasil pemeringkatan sekolah pada pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) tahun 2020. Sebanyak 79 siswa yang datanya akan diunggah di laman PDSS 2020. Jumlah siswa tersebut berasal dari kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan Otomotif sebanyak 58 siswa dan Kimia Industri sebanyak 21 siswa.

Rekap Data Peserta PDSS 2020

Setelah mengunggah data rapor di PDSS 2020, sekolah akan melakukan pemeringkatan siswa yang memenuhi kriteria dan berhak untuk direkomendasikan mendaftar di jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2020. Ada empat mata pelajaran pada masing-masing kompetensi keahlian yang akan diakumulasikan nilainya dalam pemeringkatan tersebut. Yaitu Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Kompetensi Keahlian (Teori Kejuruan dan Praktik Kejuruan). Sebagaimana yang telah disyaratkan dalam laman Informasi Umum SNMPTN 2020 (http://snmptn.ac.id/informasi.html?1426322267)

Dari awal pihak SMK Perindustrian Yogyakarta telah menyiapkan daftar nilai siswa dari semester satu hingga lima secara manual. Hal ini ditempuh dengan tujuan semata-mata agar prosesnya nanti tidak lagi rumit pada saat harus mengisi data di PDSS 2020secara online.

Jadi ada semacam legger manual yang diisikan dalam bentuk file Microsoft Excel (yang berasal dari dokumen rapor siswa melalui wali kelas masing-masing) sebelum dicopy paste-kan ke template PDSS 2020.

Dan SMK Perindustrian Yogyakarta pun telah menyiapkan skenario untuk mengantisipasi nilai rata-rata siswa yang sama yang mengakibatkan rangkingnya sama saat melakukan pemeringkatan di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) 2020. Pemeringkatan oleh pihak sekolah akan berakhir besok sabtu, 8 Februari 2020 pk 23.59 WIB.

Selain nilai rapor dari semester satu hingga lima, sekolah juga akan mempertimbangkan prestasi yang lain berupa raihan juara dalam suatu perlombaan dalam memilih siswa yang berhak mendaftar di jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2020. Jika peringkatnya ada yang sama nanti akan dilihat prestasi yang lain berupa raihan juara dalam suatu perlombaan. Siswa yg memiliki prestasi juara tentunya akan lebih diutamakan. Pada Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun ini … Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) menerapkan aturan baru dalam Sistem Penerimaan Mahasiswa Baru di PTN. Yakni Calon peserta baik SNMPTN, UTBK, maupun SBMPTN diwajibkan untuk melakukan registrasi atau membuat akun di LTMPT melalui laman https://portal.ltmpt.ac.id. Yang sudah berlangsung pada tanggal 02 Desember 2019 – 07 Januari 2020 kemarin. (Yogyakarta, 5 Februari 2020 Kepala sekolah : Dede Zakiyuddin, S.Ag.)